200-an Mahasiswa Hadiri Seminar dan Ekspos Produk Akademik Balai Litbang Agama Jakarta di UIN Banten

4 Agt 2022
200-an Mahasiswa Hadiri Seminar dan Ekspos Produk Akademik Balai Litbang Agama Jakarta di UIN Banten

Banten (Balitbang Diklat)---Lebih dari 200 mahasiswa dan akademisi hadiri kegiatan Seminar dan Ekspos Produk Akademik yang diselenggarakan Balai Litbang Agama Jakarta (BLAJ) di UIN Sultan Maulana Hasanudin, Banten. Kegiatan bertema  “Moderasi Beragama untuk Menjaga  Harmoni Kehidupan Berbangsan dan Bernegara” ini digelar selama dua hari pada 3-4 Agustus 2022.

Kegiatan yang dilakukan di lantai 2 Gedung  Aula UIN Sultan Maulana Hasanudin, Banten ini dihadiri Kepala Balai Litbang Agama Jakarta  Samidi Khalim, Sekretaris Badan Litbang Kemenag RI Muharram Marzuk, Kepala Pusat Pendampingan dan Pengembangan Mutu Mahasiswa UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten Dede Permana, serta  akademis dan mahasiswa UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

Samidi Khalim, dalam sambutan pembukaannya mengatakan kegiatan ini merupakan bagaian dari desiminasi produk akademik dan hasil penelitian yang dilakukan BLAJ. “Kegiatan Seminar dan Ekspos Produk Akademik  yang diselenggarakan saat ini memiliki arti yang sangat penting sebagai salah satu pertanggungjawaban, upaya penyebarluasan dan publikasi hasil-hasil penelitian yang dilakukan Balai Litbang Agama Jakarta pada  masyarakat luas dan akademisi,” ujar Samidi.

Menurutnya Samidi, acara ini merupakan salah satu perwujudan dari upaya mengakselerasi hasil-hasil penelitian yang telah banyak didokumentasikan untuk segera didiseminasikan. “Semoga kegiatan ini akan memberikan manfaat dan keberkahan bagi kita semua,” lanjutnya.

Hari pertama seminar dipresentasikan artikel penelitian yang diterbitkan di jurnal Penamas oleh Moh. Zaenal Abidin Eko Putro, Akademisi Politeknik Negeri Jakarta. Materi yang disajikan adalah Kepemimpinan Lokal, Moderasi Beragama dan Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia. Acara seminar hari pertama pandu Salim Rosyadi sebagai moderator.

Sedangkan hari kedua, Khamami Zada, Dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mempresentasikan hasil penelitiannya berjudul Deradikalisasi Terorisme Anak di Balai Rehabilitasi Sosial Anak. Artikel ini juga diterbitkan di jurnal Penamas.  Seminar hari kedua dipandu Eva Fadillah. Sebagai narasumber kegiatan ini Wakil Dekan 3 FITK Ali Muhtarom dan Sekertaris LP2M Ade Faqih Kurniawan.

Selain kegiatan seminar ada pameran buku yang menampilkan hasil-hasil penelitian dari peneliti Balai Litbang Agama Jakarta yang ditampilkan di dalam 7 booth yang bisa didapatkan oleh peserta secara gratis dengan ketentuan berlaku. Selain itu ada juga game interaktif menarik bagi peserta dan mahasiswa yang hadir dalam kegiatan ini.  Untuk 150 orang pertama yang hadir akan mendapatkan fasilitas snack, makan siang, tumbler, sertifikat serta free e-book jurnal.[]

Aris W. Nuraharjo/diad

Penulis: Aris W Nuraharjo
Editor: Dewindah
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI