Tiga Seminar dalam Satu Minggu untuk Tingkatkan Kualitas

16 Nov 2010
Tiga Seminar dalam Satu Minggu untuk Tingkatkan Kualitas

Jakarta, (16/11) -- Badan Litbang dan Diklat mempunyai perhatian yang sangat tinggi dalam meningkatkan kualitas hasil penelitiannya. 

Dalam satu minggu ini, Balitbang dan Diklat menggelar tiga seminar yaitu Seminar Agama dan Perubahan Sosial (1/11), Seminar Isu-Isu Aktual Kegamaan (2/11) dan Seminar Hasil Survei Indikator Pembangunan Agama (4/11).  Kesemuanya diselenggarakan di Gd. Bayt Al Quran, TMII Jakarta. 

Seminar pertama, Agama dan Perubahan Sosial, dibagi dalam dua sesi.  KH. Masdar Farid Masudi mengisi sesi pertama Agama dan Perubahan Sosial di Indonesia dengan dipandu oleh Didin Syafrudin, MA.  Pada sesi kedua Agama dan Perubahan Sosial: Fokus Area Riset, dua narasumber sarat pengalaman, Dr. Hanneman Samuel dan Dr. Ali Munhanif bergantian memberikan pemikirannya terhadap isu terkait dengan dipandu oleh Dr. Asep Saefudin Jahar. 

Kedua, Seminar Isu-Isu Aktual Keagamaan, dihadiri peneliti dari Puslitbang Kehidupan Keagamaan, Puslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan dan Puslitbang Lektur Keagamaan.  Prof. Dr. H. M. Atho Mudzhar bertindak sebagai narasumber pada sesi Telaah Kritis terhadap Topik-Topik Penelitian Kehidupan Keagamaan dan Isu-Isu Aktual Tahun 2011 dengan dipandu oleh Drs. H. Syafii Mufid, MA, APU. 

Prof. Dr. H. Abdul Aziz Al Bone, M.Si memandu sesi kedua Telaah Kritis terhadap Topik-Topik Penelitian Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan dan Isu-Isu Aktual Tahun 2011.  Sesi ini menghadirkan Kapus Lektur Keagamaan, Dr. H. M. Hamdar Arraiyah, M.Ag sebagai narasumber. 

Sedangkan Prof. Dr. Andi Faisal Bhakti memberikan sumbangsih pemikirannya pada sesi Telaah Kritis terhadap Topik-Topik Penelitian Lektur/Khazanah Keagamaan/Pentashihan dan Isu-Isu Aktual Tahun 2011 yang dipandu oleh Drs. H. E. Badri Yunardi, M.Pd. 

Ketiga, Seminar Hasil Survei Indikator Pembangunan Agama, berlangsung sangat dinamis.  Pada sesi pertama,Pembahasan Indeks Toleransi Keagamaan, bertindak sebagai narasumber yaitu Prof. Dr. H. Azyumardi Azra dan Dr. Hj. Nurhayati Djamas, MA.  Sesi yang dipandu oleh Drs. H. Syafii Mufid, MA, APU, peneliti senior pada Puslitbang Kehidupan Keagamaan, dihujani pertanyaan oleh para peserta seminar. 

Pada sesi kedua, Pembahasan Indeks Keberagamaan Masyarakat dihadiri para narasumber kompeten seperti Drs. H. Slamet Effendi Yusuf, M.Si, Prof. H. M. Atho Mudzhar, Prof. Dr. Ridwan Lubis.  Sesi yang dipandu Dr. H. Imam Tholkhah, MA memberikan masukan yang sangat berarti bagi tim peneliti yang diwakili oleh Nooryamin Aini, MA. 

Seminar ketiga ditutup dengan final remarks dari Sekjen Kementerian Agama, Bahrul Hayat, PhD. (RPS)

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI