Pusaka Pusaka

Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter

Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter
Judul Buku Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter
Pengarang (1) Drs. H. Khrisfison, S. IPI., M. Pd (2) H. Andriandi Daulay, SE., M. Si (3) Susanto, S. Pd. I
Penerbit Yayasan AZ-ZAHRANI LIL UMMAH
Tahun 2023
Deskripsi

Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter

“ASN Kementerian Agama”

 

Buku Perdana MARUAH ini, merupakan landasan dalam membangun Organisasi baru sesuai dengan Peraturan Menteri Agama Nomor 11 Tahun 2022 tentang Perubahan Peraturan Menteri Agama Nomor 15 Tahun 2021 tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan. Tema yang diangkat dalam terbitnya Buku Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter “ASN Kementerian Agama” kumpulan tulisan dari beberapa penulis yang terfasilitasi dalam MARUAH (Media Informasi Baru dan Dakwah). Kami menyadari kelemahan dan kekurangan dalam outline penyajian Buku ini, untuk itu masukan dan kritikan dari para pembaca berikutnya akan dapat menyempurnakan tulisan ini. Dalam penulisan ini tidak terlepas dari bantuan dan dukungan berbagai pihak sebagai steakeholder dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya wujud percepatan pembangunan substansi kediklatan pada Satuan Kerja Loka Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Pekanbaru.

Pengembangan SDM Aparatur mempunyai posisi yang sangat urgen dan strategis dalam upaya menjembatani perkembangan dunia yang semakin transparan dan global. Untuk itu perlu ada strategi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, yang mengarah pada pembangunan sumber daya manusia yang seutuhnya baik pembangunan dalam bidang jasmani maupun rohani. Hal itu dilakukan melalui proses pendidikan dan pelatihan. Dengan demikian, keberadaan Loka Diklat Keagamaan Pekanbaru menjadi sangat urgen dan perlu terus dikembangkan dalam rangka meningkatkan kualitas Aparatur Kementerian Agama khususnya di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau.

Kehadiran Loka Diklat Keagamaan Pekanbaru merupakan potensi besar untuk meningkatkan sumber daya manusia bidang keagamaan di wilayah Riau-Kepri. Kehadiran Loka Diklat Keagamaan Pekanbaru merupakan salah satu lembaga di Kementerian Agama yang khusus menangani dan mengelola kegiatan pengembangan sumber daya manusia di bidang pendidikan dan pelatihan kegamaan. Pengharapan dan target Loka Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Pekanbaru dapat mempermudah pengembangan kompetensi sumber daya manusia yang didukung oleh jarak dan peluang kuota untuk melakukan pendidikan dan pelatihan.

Proses prinsip-prinsip pembentukan pribadi profesional berkarakter harus didasari kerjasama (team work) di tempat kerja, penting dalam membangun dan memelihara organisasi yang berkesinambungan dalam memperkenalkan perangkat dan proses yang dapat digunakan untuk mengelola ASN untuk mencapai kesuksesan organisasi. Perangkat dan proses yang sering disebut sebagai Manajemen Sumber Daya Manusia atau SDM. Istilah "manajemen sumber daya manusia" tidak berarti bahwa ini adalah pekerjaan yang terjadi ataupun tanggungjawab pribadi pada satu organisasi. Ini adalah tanggung jawab setiap orang untuk memastikan bahwa praktek-praktek yang baik dan hubungan yang baik sedang dikembangkan. Penting bagi setiap organisasi untuk mengembangkan kapasitas untuk mengelola ASN secara efektif terlepas dari besar kecilnya organisasi.

Loka Diklat Keagamaan Pekanbaru diharapkan mampu menunjukkan profesionalisme dalam penyelenggaraan diklat sehingga mampu menghasilkan output dan outcome yang benar-benar memiliki manfaat baik peningkatan kinerja, perbaikan sistem organisasi dan manajemen, maupun memiliki kemampuan dalam menentukan strategi kegiatan yang mampu membawa perubahan positif pada masyarakat dan negara pada umumnya. Selanjutnya, seiring dengan perkembangan zaman dan tuntutan situasi dan kondisi masyarakat saat ini, maka perlu paradigma baru dalam kediklatan yang mencakup sistem dan strategi yang mampu menjawab berbagai perubahan situasi dan kondisi, terutama beriringan dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta persaingan global yang semakin ketat.

Keberhasilan pembangunan suatu negara sangat ditentukan oleh kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimilikinya. Negara yang memiliki SDM unggul umumnya lebih cepat menjadi negara maju walaupun tidak kaya Sumber Daya Alam (SDA).  Namun sebaliknya, banyak negara  yang  memiliki  SDA melimpah, tetapi memiliki kualitas SDM yang rendah, sulit mencapai kemajuan. SDM yang unggul tidak hanya ditandai dengan kecerdasan intelektual, tetapi juga ditandai dengan karakter mulia. Pembagunan SDM yang mengabaikan pembentukan karakter akan melahirkan SDM yang tidak memiliki rasa cinta dan rela berkorban untuk bangsa dan negara. Mereka akan bekerja hanya sekadar memenuhi kewajiban dan rentan terjadi penyalahgunaan tugas dan wewenang, bahkan mudah dimanfaatkan oleh kepentingan tertentu yang merugikan negara, terlebih jika ia seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tugas dan tanggung jawabnya berorientasi kepada pelayanan masyarakat.

ASN Kementrian Agama diharapkan menjadikan core value Berkarakter sebagai panduan perilaku dan nilai dasar serta budaya kerja dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. Menjadi pelayan publik yang berkarakter adalah suatu keharusan dan tuntutan bagi ASN dalam menjalankan tugas agar dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.  Sikap profesional amanah hendaknya selalu dibangun dalam lingkungan ASN Kementrian Agama, hal ini sejalan dengan konsep Ihsan dalam Islam, Ihsan dalam bekerja dapat mencegah seseorang dari berbuat curang, memanipulasi, korupsi, penyalahgunaan wewenang, dan sejumlah penyimpangan lainnya yang dapat merugikan negara, diri sendiri, dan orang lain. Internalisasi konsep ihsan dalam bekerja sangat penting bagi ASN sebagai alarm pengingat dan pengawas agar dapat memaksimalkan hasil kerjanya tanpa melanggar aturan yang telah ditentukan.

Aspek apa saja yang perlu menjadi perhatian seorang ASN? Buku ini merangkum informasi, pengetahuan, panduan, sekaligus aspirasi penulis atas perhatiannya terhadap pembentukan SDM profesional berkarakter bagi ASN dalam mengemban amanahnya, agar menjadi referensi inklusif untuk para pembaca yang membutuhkan, terkhusus rekan-rekan ASN yang bekerja melayani dan mengayomi bangsa, baik di lingkungan Kementerian Agama maupun di ranah publik dan pemerintahan yang berbeda.

Buku Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter “ASN Kementerian Agama” ini merupakan kumpulan dari beberapa tulisan dan dirangkai dalam penyajian buku dengan tujuan terdokumentasinya beberapa tulisan. Tujuannya, dapat memberikan sedikit masukan dan pencerahan terkait dalam hal Manajemen Pegawai (ASN) yang menjadi tuntutan publik dalam pentingnya Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan dalam Pengembangan karir ASN. Mudah-mudahan buku ini, dapat memberikan manfaat bagi aparatur sipil negara khususnya PNS dan pemerintah dalam upaya pengembangan sumberdaya manusia yang menjadi prioritas kerja 5 tahun kedepan Presiden RI, dalam upaya mewujudkan SMART ASN tahun 2024. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan taufiq dan hidayah-Nya, serta meridhoi usaha terbitnya buku ini, Aamiin ya rabbal ‘alami.

 

Buku Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter [unduh]

Andriandi/diad


SEARCH

Translate