Dukung Percepatan Kegiatan LDK Pekanbaru, KaKanwil Kemenag Riau Kunjungi Asrama Haji Rumbai

4 Apr 2022
Dukung Percepatan Kegiatan LDK Pekanbaru, KaKanwil Kemenag Riau Kunjungi Asrama Haji Rumbai

Pekanbaru (Balitbang Diklat)---Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau Mahyudin melakukan kunjungan mendadak ke Asrama Haji Riau di Jl. Paus Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru, Jumat (1/4/2022). Kunjungan Kakanwil Kemenag Riau disambut langsung oleh Kepala Loka Diklat Keagamaan (LDK) Pekanbaru Khrisfison.

Kunjungan ini dalam rangka meninjau kesiapan dan persiapan pembenahan Asrama Haji Rumbai sebagai tempat kegiatan LDK Pekanbaru. Saat ini sedang dalam proses pemindahan dan penetapan asset LDK Pekanbaru.

Dalam kunjungannya, Kakanwil Kemenag Riau Mahyudin menyampaikan apresiasi dan dukungan terhadap LDK Pekanbaru. "Mudah-mudahan dalam 1 tahun ini, LDK Pekanbaru sudah bisa berkantor di gedung Ex Asrama Haji. Fasilitas terkait pemasangan dan perbaikan jaringan listrik dan air akan kami bantu,” ungkapnya.

Kepala LDK Pekanbaru Khrisfison menyambut baik kunjungan dan dukungan yang telah diberikan oleh Kakanwil Kemenag Riau. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Kakanwil Kemenag Riau, Bapak Mahyudin yang selama ini banyak memberikan bantuan dan dukungan kepada LDK Pekanbaru,” ujar Khrisfison.

Khrisfison juga menambahkan, walaupun saat ini masih dalam proses pemindahan aset Asrama Haji ke LDK Pekanbaru, pihaknya telah mengambil inisiatif untuk bergotong royong membersihkan dan membenahi gedung Asrama Haji.

Hal ini dilakukan dalam rangka mendukung percepatan kegiatan LDK Pekanbaru. Sebab untuk mendukung percepatan Kegiatan LDK Pekanbaru, sangat dibutuhkan sarana dan prasarana yang memadai terutama bangunan gedung sebagai pusat pendidikan dan pelatihan yang di dalamnya mencakup asrama, ruang belajar, kantin, musala, dan lainnya agar kegiatan kediklatan dapat berjalan dengan lancar.

"Mudah-mudahan dengan kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak, LDK Pekanbaru bisa segera berkantor dan menggelar Diklat di gedung Asrama Haji ini,” harap Khrisfison.

Andri/diad

Penulis: Andriandi Daulay
Editor: Dewindah
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI