Badan Litbang dan Diklat Selenggarakan Orasi Ilmiah Widyaiswara

4 Des 2014
Badan Litbang dan Diklat Selenggarakan Orasi Ilmiah Widyaiswara

Jakarta (4 Desember 2014). Bertempat di Auditorium Balai Diklat Keagamaan Semarang, Senin 24 November 2014, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI menggelar perhelatan Orasi Ilmiah Widyaiswara Utama. Tak tanggung-tanggung, kali ini 2 orang Widyaiswara sekaligus melakukan Orasi Ilmiah, masing-masing atas nama Drs. H. Zaenuri, M.Ag. (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Semarang) dan Drs. H. Rasyidul Basri, M.A. (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Padang). Bertindak sebagai Ketua Sidang Orasi adalah Prof. Abd. Rahman Mas’ud, Ph.D. (Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama), Sekretaris Sidang Orasi Dr. H. M. Hamdar Arraiyyah, M.Ag. (Sekretaris Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama), dan Saksi dari Lembaga Administrasi Negara Dr. Adi Suryanto, M.Si. (Sekretaris Utama LAN RI). Melalui Orasi Ilmiah tersebut, secara berturut-turut Drs. H. Zaenuri, M.Ag. dan Drs. H. Rasyidul Basri, M.A. dikukuhkan sebagai Widyaiswara ke-21 dan ke-22 yang berhasil mencapai jabatan Widyaiswara Utama melalui Orasi Ilmiah.

Dalam sambutannya, Kepala Badan meminta kepada Widyaiswara untuk terus berkarya di tengah tantangan yang ada. Sebagai pejabat intelektual, Widyaiswara juga diharapkan dapat berkontribusi terhadap kemajuan instansi terutama dalam bidang kediklatan dan jugapolicy (kebijakan) di bidang kediklatan. Terutama bagi Widyaiswara Utama, Kepala Badan berpesan untuk meningkatkan dan memperluas wilayah pergaulan ilmiahnya, antara lain dengan kalangan peneliti dan akademisi. Hal itu tentunya untuk terus meningkatkan kapabilitas seorang Widyaiswara, khususnya dalam bidang penelitian.

Kepada hadirin, Kepala Badan kembali menghimbau untuk menjalankan 5 budaya kerja Kementerian Agama yaitu: Integritas, Profesional, Inovatif, Tanggung Jawab, dan Keteladanan. “Dengan berkomitmen kepada 5 budaya kerja ini, insyaAllah Badan Litbang dan Diklat dan Kementerian Agama akan semakin maju dan bermanfaat” tutupnya. (SKM/AGS/AGS)

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI