Balitbangdiklat Tindaklanjuti Kerja Sama dengan Republika

12 Mei 2015
Balitbangdiklat Tindaklanjuti Kerja Sama dengan Republika

Jakarta (11 Mei 2015). Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama kembali mengadakan pertemuan dengang pihakRepublika untuk menindaklanjuti kemungkinan kerjasama, bertempat di ruang rapat Kepala Badan Litbang dan Diklat, Senin (11 Mei 2015).

Selain Sekretaris Badan Litbang dan Diklat (Dr. H. Rohmat Mulyana Sapdi), pertemuan ini juga dihadiri Kepala Bagian Perencanaan dan Sistem Informasi, Kasubbag Sistem Informasi, Divisi Iklan Republika, dan sejumlah staf.

Pada kesempatan ini, Sekretaris Badan Litbang dan Diklat menyatakan bahwa tujuan kerjasama ini adalah ingin mempublikasikan apa yang dilakukan Badan Litbang dan Diklat dan mempromosikan produk-produk kelitbangan dan kediklatan. Kerjasama yang ditawarkan Republika di antaranya menyediakan halaman khusus untuk rubrik Khazanah (Islam Nusantara), Islam Digest, atau Dialog Jum’at, dan RepublikaOnline sub kanal nasional. Sub kanal ini mampu memuat seluruh produk dan informasi Badan Litbang dan Diklat

Di akhir pertemuan, Sekretaris Badan Litbang dan Diklat berharap kerjasama ini segera dapat direalisasikan.[]

abs/vick/ags

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI