BDK Surabaya Tahun 2014 Selenggarakan 67 Angkatan Diklat

29 Jan 2015
BDK Surabaya Tahun 2014 Selenggarakan 67 Angkatan Diklat

Jakarta (29 Januari 2015). Sebanyak 90% rencana diklat berhasil diselenggarakan oleh Balai Diklat Keagamaan (BDK) Surabaya di tahun 2014. Menyerap 80% anggaran diklat, salah satu UPT kediklatan pada Badan Litbang dan Diklat tersebut menghasilkan 2.004 alumni diklat.

BDK Surabaya di tahun 2014 mendapatkan alokasi anggaran untuk selenggarakan diklat sebesar Rp. 6.070.343.000,-. Dari anggaran tersebut, hanya terserap sebesar Rp. 4.846.797.8000,-. Selain adanya efisiensi, anggaran diklat yang tidak terserap juga disebabkan adanya kebijakan sefl blocking. Kebijakan tersebut didasarkan pada Instruksi Presiden nomor 4 Tahun 2014 tentang Langkah-Langkah Penghematan dan Pemotongan Belanja Kementerian/Lembaga dalam rangka Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2014.

Kebijakan tersebut berdampak pada tidak terselenggaranya beberapa rencana diklat. Diantaranya adalah Diklat PIM III sebanyak 1 angkatan dan Diklat Teknis Administrasi sebanyak 16 angkatan.

Meskipun demikian, pada tahun 2014 BDK Surabaya masih dapat menyelenggarakan diklat sebanyak 67 angkatan. Sejumlah 16 angkatan diklat dilaksanakan untuk Rumpun Diklat Tenaga Administrasi, dan 51 angkatan dilaksanakan untuk Rumpun Diklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan.

BDK yang berdiri sejak tahun 1978 bertugas untuk melaksanakan diklat bagi pegawai Kementerian Agama di wilayah Jawa Timur. Jumlah Pegawai Negeri Sipil di wilayah kerja tersebut, berdasarkan aplikasi SIMPEG (Sistem Aplikasi Kepegawaian) Kementerian Agama berjumlah 27.486 pegawai. Jika pada tahun 2014 BDK Surabaya berhasil mendiklat sebanyak 2.004 pegawai, itu berarti baru sebanyak 7,03% dari seluruh pegawai yang harus mendapatkan pelayanan diklat.

laporan pelaksanaan diklat BDK Surabaya tahun 2014 selengkapnya dapat dilihat disini.[]

ags/viks/ags

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI