Dua Generasi Ini Disiapkan Menjadi Generasi Emas, Bukan Lemas Apalagi Cemas!

13 Nov 2024
Dua Generasi Ini Disiapkan Menjadi Generasi Emas, Bukan Lemas Apalagi Cemas!
Sesban Arskal Salim pada kegiatan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Gelombang II Angkatan XVI-XVII Tahun 2024 yang diselenggarakan BDK Bandung di Bandung, Rabu (13/11/2024).

Bandung (Balitbang Diklat)---Sekretaris Badan (Sesban) Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BMBPSDM) Kementerian Agama Arskal Salim menegaskan bahwa profesi guru saat ini  memiliki peran sangat strategis dalam menyiapkan Generasi Z dan Generasi Alpha.

 

Menurut Sesban, kedua generasi tersebut disiapkan untuk menyongsong Indonesia Emas 2045. “Pada tahun itu, mereka akan berada di usia produktif. Karena itu, kita harus memastikan mereka menjadi generasi emas, bukan generasi lemas apalagi cemas,” ujarnya di Bandung, Rabu (13/11/2024).

 

Didampingi Kepala Balai Diklat Keagamaan (BDK) Bandung Agus Nasihatul Ahyar, pesan penting tersebut disampaikan Sesban di hadapan 139 peserta Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Gelombang II Angkatan XVI-XVII Tahun 2024 yang diselenggarakan BDK Bandung. 

 

Sesban menguraikan secara lugas kebijakan Pembangunan Bidang Agama. Materi tersebut menjadi salah satu topik penting dalam pelatihan orientasi PPPK. Selain itu, Sesban juga menyampaikan visi dan misi Kementerian Agama RI 2020–2024, khususnya misi membangun masyarakat yang cerdas dan unggul sebagai tugas besar yang diemban oleh para peserta orientasi.

 

Pada kesempatan tersebut, Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini berharap kepada seluruh peserta orientasi yang mayoritas para guru tersebut agar memahami betul perbedaan berbagai karakter, mulai dari generasi milenial yang hidup dalam ‘sandwich generation’ hingga Gen Z yang tumbuh dengan close circle yang lebih erat.

 

“Pemahaman para guru terhadap kebutuhan generasi-generasi tersebut akan menentukan keberhasilan bonus demografi yang saat ini mencapai 23%,” terang Sesban.

 

Jika pendidikan salah arah, lanjut Sesban, maka bonus demografi justru bisa menjadi beban. “Oleh karena itu, penting bagi para guru untuk memahami cara mendekatkan diri dan memberikan pengajaran yang sesuai dengan kebutuhan setiap generasi,” pungkasnya.

 

BDK Bandung melaksanakan Orientasi PPPK ini mulai dari 12-15 November 2024. Melalui orientasi ini, para peserta diharapkan mampu memahami dan mengimplementasikan pengalaman terbaiknya untuk membentuk karakter yang unggul pada Gen Z dan Alpha. (Vidia)

   

 

Penulis: Vidia
Sumber: BDK Bandung
Editor: Barjah dan Abas
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI