Finishing Anjab dan ABK Gerbang Menuju Grand Design Transformasi Kelembagaan Balitbang Diklat

6 Apr 2023
Finishing Anjab dan ABK Gerbang Menuju Grand Design Transformasi Kelembagaan Balitbang Diklat
Kepala Balitbang Diklat Prof. Suyitno saat menyampaikan arahan pada Penguatan Naskah Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja Untuk Transformasi Kelembagaan di Surabaya, Rabu (5/4/2023). (Foto: Daffa)

Surabaya (Balitbang Diklat)--- Pembahasan Anjab dan ABK sudah dua kali diselenggarakan, maka malam ini harus sudah finishing karena berkaitan dengan grand design yang disusun.

“Kalau Anjab dan ABK belum selesai, maka usulan pemekaran atau penambahan eselonisasi III dan IV pada bagian penjaminan mutu akan berat,” ungkap Kepala Balitbang Diklat Prof. Suyitno saat mengawali arahan pada Penguatan Naskah Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja Untuk Transformasi Kelembagaan Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia di Surabaya, Rabu (5/4/2023).

Selain itu, akan ada eselonisasi II/b pengganti Lajnah Pentashihah Mushaf Al-Qur’an (LPMQ). Semua usulan perubahan dan Naskah Akademik yang telah disusun akan disampaikan kepada KemenPAN-RB untuk dievaluasi.

Pada kesempatan yang sama, Kaban juga mengulas pekerjaan rumah (PR) besar Balitbang Diklat yakni mengadakan gebyar Nuzulul Qur’an. Produk akan disuplai oleh Balai Litbang Agama, khususnya LPMQ.

“Kegiatan ini merupakan upaya untuk memberikan informasi kepada publik di bulan suci Ramadan. Kita akan memublikasikan produk yang bisa dinikmati pada saat Ramadan,” kata Guru Besar UIN Raden Fatah ini.

“Dengan adanya ekspo ini, publik bisa menikmati produk dari Balitbang Diklat. Jangan sampai publik tidak tahu apa yang kita kerjakan,”  imbaunya.

Untuk itu, lanjut Kaban, kegiatan ini perlu diseriusi dengan diseminasi  melalui berbagai media. “Kita akan mengundang para guru serta Kepala Prodi Al-Qur’an dan Hadis. Upaya ini adalah bagian dari eksistensi kita hadir di tengah masyarakat,” tandasnya.

Kegiatan Penguatan Naskah Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja Untuk Transformasi Kelembagaan Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia berlangsung pada 5 s.d. 7 April 2023 dengan dihadiri Kepala Puslitbang Bimas Agama dan Layanan Keagamaan, Kepala Puslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan, Kepala Pusdiklat Administrasi, para Kepala Balai Litbang Agama, para analisis kebijakan, dan pejabat fungsional lainnya.

Diad/Sr

 

 

Penulis: Dewi Indah Ayu
Editor: Sri Hendriani
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI