Kabadan Lantik 32 Pejabat Eselon IV Pusat dan Daerah
Jakarta (24 November 2016). Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, Prof. H. Abdurrahman Mas’ud, Ph.D., melantik 32 pejabat eselon IV Pusat dan Daerah di lingkungan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama. Seremonial pelantikan digelar di ruang serba guna, Gedung Kementerian Agama, Jl. MH. Thamrin No. 6, Lantai III, Jakarta, 24 November 2016.
Kepada pejabat yang dilantik, sesuai dengan nomenklatur baru sebagaimana amanat dalam Peraturan Menteri Agama Nomor 42 Tahun 2016 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Agama, Kabadan mengingatkan bahwa tidak ada jabatan yang abadi, karena sewaktu-waktu jabatan bisa berhenti atau diganti. "Tetapi karakter, sifat amanah, kejujuran, kebersahajaan, tanggung jawab dan akhlak mulia dari seorang pejabat, akan membekas dan dikenang," tuturnya.
"Jangan menodai jabatan yang tak kekal ini dengan kecurangan, kesewenang-wenangan terhadap bawahan atau rekan kerja, dan berikanlah tauladan di lingkungan Saudara bekerja," tambahnya.
Kabadan meminta para pejabat yang dilantik agar menjadikan tugas baru ini sebagai cambuk dan tantangan. “Saya yakin, jika amanah jabatan tersebut diejawantahkan dalam bentuk cambuk dan tantangan, maka Saudara akan terbebas dari hal-hal yang tidak benar, dan justru dapat memacu prestasi, berbuat yang terbaik, berkontribusi yang maksimal untuk kemajuan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama,” imbuhnya.
Berikut ini daftar nama 32 pejabat yang dilantik oleh Kabadan:
1. Dra. Hj. Siti Atieqoh, M.Pd., semula sebagai Kepala Subbidang Evaluasi dan Pelaporan, Bidang Evaluasi dan Pelaporan pada Puslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Perencanaan dan Anggaran, Bagian Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
2. Rahmatillah Amin, S.Kom., semula sebagai Kepala Subbagian Perencanaan dan Anggaran, Bagian Perencanan, Kerjasama, dan Sistem Informasi pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Sistem Informsi dan Hubungan Masyarakat, Bagian Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
3. H. Taufik Budi Sutrisno, S.Sos., S.IPI, semula sebagai Kepala Subbagian Sistem Informasi dan Hubungan Masyarakat, Bagian Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Perpustakaan, Bagian Umum dan Perpustakaan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
4. H. Zainuddin, S.Pd.I., semula sebagai Kepala Subbagian Pelaksanaan Anggaran dan Perbendaharaan, Bagian Keuangan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Kepegawaian, Bagian Ortala, Kepegawaian, dan Hukum pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
5. H. Zaenal Muttaqin, Lc., M.Si, semula sebagai Kepala Subbagian Organisasi dan Tata Laksana, Bagian Organisasi, Kepegawaian, dan Hukum pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Program dan Evaluasi Diklat, Bidang Program dan Pengendalian mutu pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
6. H. Diar Sunyono, S.Pd., semula sebagai Kepala Subbagian Rumah Tangga dan Barang Milik Negara, Bagian Umum dan Perpustakaan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha dan Rumah Tangga, Bagian Umum dan Perpustakaan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
7. H. A. Hafid, S.Pd.I., semula sebagai Kepala Subbagian Perpustakaan, Bagian Umum dan Perpustakaan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Perlengkapan dan Barang Milik Negara, Bagian Umum dan Perpustakaan pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
8. H. Deden Witarsa, S.Pd., semula sebagai Kepala Subbidang Perencanaan pada Puslitbang Kehidupan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Umum, Bagian Tata Usaha pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
9. H. Mulyadi, semula sebagai Kepala Subbidang Evaluasi dan Pelaporan pada Puslitbang Kehidupan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Jakarta
10. Rijal Ahmad Rangkuty, S.Sos.I.,M.Pd.I., semula sebagai Kepala Subbidang Perencanaan pada Puslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha pada Puslitbang Pendidikan Agama dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
11. Drs. Huriyudin, semula sebagai Kepala Subbidang Perencanaan pada Puslitbang Lektur dan Khazanah Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha pada Puslitbang Bimas Agama, dan Layanan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
12. Hj. Puji Kusbandari, S.Pd., M.M., semula sebagai Kepala Subbidang Evaluasi dan Pelaporan pada Puslitbang Lektur dan Khazanah Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha pada Puslitbang Lektur, khazanah dan Manajemen Organisasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
13. Drs. H. Anwar Sulaiman, MM., semula sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Struktural dan Fungsional pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan dan Struktural pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
14. Peny Aristanti, S.Ag., semula sebagai Kepala Subbidang Diklat Tenaga Administrasi dan Diklat Prajabatan pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Teknis Administrasi dan Fungsional pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
15. Hj. Nur Mustajabah, S.Sos., semula sebagai Kepala Sub Bidang Perencanaan dan Anggaran pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Program dan Evaluasi Pendidikan dan Pelatihan pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
16. Dr. H. Ahmad Hidayatullah, M.Pd., semula sebagai Kepala Subbagian Perencanaan dan Keuangan pada Bagian Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Pengendalian Mutu Pendidikan dan Pelatihan pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
17. Irhason, S.S.,M.Ed., semula sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Diklat Keagamaan Jakarta, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Teknis Substantif pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
18. Dra. Hj. Bahzah, semula sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Pendidik dan Tenaga Kependidikan pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Fungsional pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
19. Efa Ainul Falah, S.Ag.,M.A., semula sebagai Kepala Subbidang Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Pelayanan Keagamaan pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Perencanaan dan Pelaporan pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
20. Drs. Amrullah, M.M., semula sebagai Kepala Subbidang Pengembangan Sistem dan Kurikulum pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Umum pada Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama
21. Fahrur Rozi, S.Th.I., M.A., semula sebagai Kepala Seksi Pentashihan, Bidang Pentashihan pada Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Pembinaan dan Pengawasan pada Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
22. Liza Mahzumah, S.Ag., semula sebagai Kepala Seksi Pembinaan dan Pengawasan pada Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Pentashihan, Bidang Pentashihan pada Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an
23. H. Asep Hadiat, S.H., M.H., semula sebagai Kepala Subbagian Kepegawaian, Bagian Organisasi, Tata Laksana dan Kepegawaian pada Sekretariat Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Bandung
24. Drs. H. Imanuddin, semula sebagai Kepala Subbidang Perencanaan pada Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Jakarta
25. Ni Made Nuadi,S.H.,M.M., semula sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Denpasar, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha ada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Denpasar
26. H. Khairuddin Salim,S.Sos., semula sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha ada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Ambon, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Ambon
27. Idris Kelihu,S.Sos,S.IPI., semula sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Ambon, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha ada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Ambon
28. Aprianto, M.A., semula sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha ada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Padang, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Padang
29. Suarlim,S.Sos,M.M., semula sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Padang, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Teknis Keagamaan pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Padang
30. Muhammad Mochtar Tuhuteru,S.Ag,M.M., semula sebagai Penyusun Rencana Program dan Anggaran pada STAIN Al Fatah Jayapura, kini menjabat sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Papua
31. Drs. Bambang Rudianto,M.Pd., semula sebagai Widyaiswara Ahli Madya pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Denpasar, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Teknis Keagamaan pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Papua
32. Beatriks Windesy, semula sebagai Pengelola Perjalanan Dinas Kantor Wilayah Kementerian Agama Papua, kini menjabat sebagai Kepala Seksi Diklat Tenaga Administrasi pada Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Papua
Turut hadir dalam pelantikan ini, sejumlah pejabat eselon II, III, dan IV di lingkungan Badan Litbang dan Diklat. Sekretaris Badan Litbang dan Diklat Dr. H. Rohmat Mulyana Sapdi dan Kepala Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan Dr. H. Mahsusi, M.M. didapuk sebagai saksi.
bas/diad