Kaban Kunjungi Perpustakaan, Komitmen Hebat Bagi Kemajuan Institusi

27 Okt 2020
Kaban Kunjungi Perpustakaan, Komitmen Hebat Bagi Kemajuan Institusi

Jakarta (26 Oktober 2020). Kepala Badan Litbang dan Diklat (Kaban) Achmad Gunaryo mengunjungi Perpustakaan Balitbang Diklat, Senin (26/10). Kunjungan ini merupakan bentuk komitmen pimpinan dalam mewujudkan kemajuan sebuah organisasi.

Setelah pada bulan Agustus yang lalu melakukan audiensi dengan pegawai subbag perpustakaan, kali ini Kaban mengunjungi perpustakaan secara langsung, dipandu Kasubbag Perpustakaan dan pustakawan.

Pada kesempatan ini Kaban menanyakan banyak hal terkait kondisi perpustakaan. Ia menelusuri setiap sudut ruangan sembari menanyakan mengenai koleksi, kondisi sarana dan prasarana, serta kondisi ideal  sebuah perpustakaan.

Kaban juga menyampaikan beberapa poin tentang distribusi dan pemanfaatan produk-produk Balitbang dan Diklat agar lebih efektif sampai kepada stakeholder.

Pada akhir kunjungan Kaban menginstruksikan kepada Kabag Umum dan Perpustakaan untuk segera merealisasikan renovasi ruangan agar lebih nyaman dan menarik pemustaka untuk berkunjung.

Terkait dengan kunjungan Kaban, saat ini Perpustakaan Balitbang dan Diklat menghadapi 2 tantangan sekaligus.  Pertama, tantangan sebagai penyuplai data dan referensi yang lengkap dan valid bagi peneliti.

Kedua, tantangan yang lebih global dan kompleks adalah persiapan menjadi penyandang tugas dan fungsi perpustakaan kementerian ditengah perubahan nomenklatur efek dari tuntutan reformasi birokrasi. Seluruh tantangan tersebut membutuhkan langkah cepat dan tepat oleh pimpinan serta pihak terkait agar tetap dapat menjaga eksistensi perpustakaan.[]

Rois/diad

Penulis: Dewindah
Editor: Dewindah
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI