Kemenag Gelar Zikir dan Doa Untuk Bangsa

23 Jan 2016
Kemenag Gelar Zikir dan Doa Untuk Bangsa

Jakarta (22 Januari 2016). Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) yang ke-70, Kementerian Agama menggelar Zikir dan Doa untuk Bangsa. Lebih dari 1000 aparaturnya mengikuti gelaran yang diselenggarakan di Auditorium HM Rasjidi, Gedung Kementerian Agama, Jl. MH. Thamrin, Jakarta, Jumat (22/01) lalu.

Prosesi Zikir dipimpin oleh Ustadz Asep Saifullah, sedang doa dipimpin oleh MustasyarPBNUKH Saifuddin Amtsir. Zikir dan Doa untuk Bangsa ini juga diikuti para aparatur dari Kanwil Kemenag Provinsi se-Indonesia melalui live streaming portal www.kemenag.go.id.

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dalam sambutannya berpesan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk melakukan  refleksi dan syukur atas perjalanan panjang Kementerian Agama hingga sampai pada  usianya yang ke 70. “Bentuk rasa syukur itu adalah mampu menjaga dan memelihara capaian dan mengembangkan dan meningkatkannya agar lebih baik lagi. Zikir adalah cara kita menyadari keberadaan kita bahwa kita semua hakikatnya dari Allah dan pada saatnya akan berpulang kepada-Nya,” terang Menag. 

“Kerja adalah ibadah. Kerja dan ibadah hakikatnya adalah rasa cinta yang mengejawantah. Cinta kepada sesama dan tentu kepada Allah. Mudah-mudahan zikir ini adalah cara kita menjaga cinta dan mengembangkan lagi sehingga eksistensi kita semakin membaik,” tambahnya.

Dalam kegiatan zikir dan doa ini juga dilakukan penyerahan bantuan kepada anak yatim keluarga Kementerian Agama. Bantuan sebesar 300 juta dari Bank Syariah Mandiri ini secara simbolis diberikan kepada Sekjen Nur Syam dan disaksikan Menag dan Dirut Bank Syariah Mandiri. (mkd/diad/diad)

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI