Terbukti 5 Nilai Budaya Kerja Bukan Hanya Slogan!!

13 Feb 2015
Terbukti 5 Nilai Budaya Kerja Bukan Hanya Slogan!!

Jakarta (13 Februari 2015). Menteri Agama (Menag), Lukman Hakim Saifuddin secara resmi menutup peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-69, Jum’at (13/2). Penutupan ditandai dengan diselenggarakan senam massal di halaman Kantor Kementerian Agama, Jakarta.

Dihadapan Menteri Agama dan para karyawan yang hadir, Ketua Panitia Peringatan HAB ke-69, Syihabudin Latif, menyampaikan bahwa rangkaian acara peringatan HAB ke-69 berlangsung sukses. Rangkaian kegiatan yang diawali dengan diselenggarakannya Apresiasi Pendidikan Islam disambut antusias oleh para pegawai dan masyarakat.

Bahkan Gerak Jalan Kerukunan yang diselenggarakan di seluruh Indonesia disambut antusias masyarakat luas. Tercatat lebih dari 500 ribu masyarakat berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Dalam sambutannya, Menag merasa bersyukur serangkaian peringatan HAB ke-69 telah berjalan sukses. Bahkan ia menilai rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh seluruh unit di lingkungan Kementerian Agama, baik pusat maupun daerah, telah berperan dalam internalisasi 5 nilai budaya kerja Kementerian Agama.

Menag bersyukur 5 nilai budaya kerja tidak hanya menjadi slogan belaka. 5 nilai budaya kerja yang terdiri dari integritas, profesionalitas, inovasi, tanggung jawab, dan keteladanan, telah membuahkan hasil. “5 nilai budaya kerja yang beberapa waktu lalu kita canangkan, Alhamdulillah sudah mulai nampak hasilnya. Beberapa waktu yang lalu, hasil survey yang dilakukan oleh Harian Kompas dan Lembaga Survey Indonesia (LSI) menempatkan Kementerian Agama sebagai kementerian yang telah memenuhi harapan masyarakat,” demikian ungkap Menag.

Menag juga mengajak kepada para pegawai Kementerian Agama untuk tetap menjaga bahkan meningkatkan kualitas kinerja. “Dengan spirit untuk tetap menjaga dan memelihara institusi yang sangat mulia ini, maka memasuki usia yang selanjutnya, kita harus tetap berkomitmen dengan apa yang telah diwariskan para pendahulu kita, para pendiri bangsa,” ungkapnya.

Diakhir sambutannya, Menag berharap kegiatan senam massal yang diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai Kementerian Agama tetap diselenggarakan secara rutin. Menurutnya, senam massal memiliki nilai strategis. Selain menjadikan badan sehat, kegiatan seperti ini dapat meningkatkan kebersamaan dan keakraban.[]

Ags/viks/ags

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI