Tingkatkan Produktivitas, Balitbangdiklat Manfaatkan Video Conference
Jakarta (30 Juli 2015). Di tahun 2015 ini, Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama mulai menggiatkan lagi pemanfaatan teknologi video conference dalam menunjang kegiatannya.Bagian Perencanaan dan Sistem Informasi, Sub Bagian Pelaporan dan Evaluasi Program mengadakan bimbingan teknis penyusunan laporan bulanan melalui fasilitas video conference terhadap tujuh Balai Diklat Keagamaan (BDK) di lingkungan Badan Litbang dan Diklat; yaitu BDK Denpasar, BDK Makassar, BDK Surabaya, BDK Banjarmasin, BDK Medan, BDK Padang, dan BDK Palembang.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Bagian Perencanaan dan Sistem Informasi, Ir. Hj. Sunarini, M.Kom. Kegiatan ini diselenggarakan dari tanggal 29 – 30 Juli 2015 di ruang Media Center Badan Litbang dan Diklat. “Peserta kegiatan adalah para petugas pelaporan pada satuan kerja didampingi Kepala Sub. Bagian Tata Usaha masing-masing,” ujar Abdul Syukur dan Sofyan Yamin dari Sub. Bagian Pelaporan dan Evaluasi Program selaku pemandu bimbingan teknis.
Pemanfaatan video conference untuk bimbingan teknis ini amat penting dan sejalan dengan misi kelima Kementerian Agama, yaitu: mewujudkan tata kelola kepemerintahan yang bersih dan berwibawa. “Dengan teknologi video conference, komunikasiaudiovisual dua arah dengan jarak jauh dirasakan lebih efektif dan efisien,” lanjut Syukur.
Lebih lanjut Sofyan mengatakan bahwa para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan bimbingan teknis ini, karena mendapatkan informasi pengetahuan lebih cepat terkait penyusunan laporan dan meningkatkan produktivitas.
Bimbingan teknis seperti ini diharapkan dapat dilakukan kepada seluruh satuan kerja pusat dan Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama.[]
Bas/Viks/ags