Transformasi Digital Kemenag Dukung Pemimpin Masa Depan

15 Jul 2024
Transformasi Digital Kemenag Dukung Pemimpin Masa Depan
Kepala Badan Litbang dan Diklat Suyitno saat memberikan sambutan pada acara pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat Nasional (PKN) II Angkatan XXVII di Jakarta, Senin (15/7/2024).

Jakarta (Balitbang Diklat)---Kementerian Agama (Kemenag) terus mengakselerasi program transformasi digitalnya melalui Pelatihan Kepemimpinan Tingkat Nasional (PKN) II Angkatan XXVII. Tema utama yang menjadi fokus PKN kali ini adalah ‘Digitalisasi Layanan Umat yang Premium dan Terjangkau’.

 

Kepala Badan Litbang dan Diklat Kemenag Suyitno menegaskan pentingnya transformasi digital di era ini. "Kemenag telah menerima berbagai penghargaan atas upayanya dalam menghadirkan layanan keagamaan yang terintegrasi secara digital," ujarnya dalam sambutan pada Pembukaan PKN II Angkatan XXVII di Jakarta, Senin (15/7/2024).

 

Menurut Kaban Suyitno, meskipun transformasi digital menjanjikan efisiensi yang tinggi, hambatan utamanya adalah mindset yang belum berubah. Organisasi yang menggunakan teknologi canggih tetapi masih mempertahankan pola pikir konvensional, akan mengalami kendala dalam mengimplementasikan transformasi digital.

 

“Oleh karena itu, pemimpin masa depan harus mampu mengubah mindset dan meningkatkan keterampilan SDM untuk menghadapi tantangan teknologi yang dinamis,” katanya.

 

Lebih lanjut, Suyitno mengatakan bahwa transformasi digital tidak hanya tentang penggunaan teknologi, tetapi juga mengubah cara berpikir dan beradaptasi dengan perubahan. Hal  tersebut menjadi kunci kesuksesan bagi pemimpin masa depan yang diharapkan mampu membawa perubahan positif melalui penerapan teknologi yang inovatif dan berkesinambungan.

 

“Acara PKN II ini diharapkan dapat menghasilkan pemimpin yang tidak hanya kompeten dalam aspek kepemimpinan tradisional, tetapi juga terampil dalam mengelola transformasi digital. Dengan demikian, Indonesia semakin siap menghadapi tantangan era digital untuk mencapai kemajuan yang berkelanjutan,” paparnya.

 

Sebagai penutup, Suyitno mengungkapkan bahwa PKN II kali ini tidak hanya menjadi wadah untuk belajar dan berbagi pengalaman, tetapi juga momentum untuk mempersiapkan pemimpin masa depan yang adaptif dan visioner dalam menghadapi perubahan zaman.

 

Senada dengan hal tersebut, Plt. Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Muhammad Taufik memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah Kemenag dalam memajukan transformasi digital. "Kementerian Agama telah menjadi teladan dalam mengadaptasi teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan publik," ucapnya.

 

Peserta PKN dari berbagai instansi pemerintahan turut serta dalam acara ini, menunjukkan dukungan mereka terhadap inisiatif transformasi digital Kemenag. Mereka diharapkan dapat mengambil manfaat dari pembelajaran intensif selama pelatihan ini untuk mendukung langkah-langkah transformasi di institusi masing-masing.

 

(Halimah/diad)

Penulis: Halimah Dwi Putri
Sumber: Pusdiklat Administrasi
Editor: Dewi Indah Ayu/Sri Hendriani
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI