Kaban Berikan Penghargaan kepada Widyaiswara dengan KTI Terbaik
Batam (8 Nopember 2018). Kepala Badan Litbang dan Diklat (Kaban) Kementerian Agama, Prof. H. Abdurrahman Mas’ud, Ph.D. didampingi Kepala Pusdiklat Tenaga Administrasi, Drs. H. Saeroji, MM memberikan penghargaan kepada 6 (enam) orang Widyaiswara yang telah menyusun Karya Tulis Ilmiah dengan nilai terbaik.
Penghargaan diberikan kepada Ani Nurhidayati (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Surabaya), Lela Emod (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Bandung), Etriyanto (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Padang), Jumriyati (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Makasar), Heni Mardiningsih (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Surabaya), dan Wardatuny (Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Ambon).
Penghargaan diberikan dalam Acara Rapat Evaluasi Kediklatan di Hotel Horison Ultima King’s Nagoya Batam. Penghargaan tersebut didasarkan atas penilaian narasumber pada acara peningkatan kompetensi widyaiswara yang sudah dilaksanakan sebelumnya di kota Denpasar, Bali pada tanggal 4-7 September 2018 dengan narasumber Prof. Ridwan Lubis, Prof. Darwis, dan Dr. I. Nyoman Yoga Segara.[as/bas/ar]