Pusdiklat Teknis Selenggarakan Pengembangan Kapasitas Kinerja Tenaga Pelatihan 2022

26 Jan 2022
Pusdiklat Teknis Selenggarakan Pengembangan Kapasitas Kinerja Tenaga Pelatihan 2022

Yogyakarta (Balitbang Diklat)---Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan menyelenggarakan Pengembangan Kapasitas Kinerja Tenaga Pelatihan Tahun 2022. Kegiatan mengusung tema Transformasi Layanan untuk Meningkatkan Mutu Pelatihan, berlangsung pada 25 - 28 Januari 2022 di Hotel Rotal Darmo Yogyakarta.

Kepala Pusdiklat Teknis Imam Safe'i menyampaikan agar semua Sumber Daya Manusia (SDM) di Pusdiklat untuk terus menerus ditingkatkan kompetensi, tanggung jawab, dan kerja samanya. "Semua harus memahami dan menjalankan tugasnya masing-masing dengan baik. Karena keberhasilan program-program yang dibuat Pusdiklat bergantung pada keberhasilan semua SDM menjalankan tugasnya masing-masing," tuturnya saat memberi arahan, Selasa (25/01/2022).

Imam mengibaratkan sebuah pesawat yang hendak take off. Meskipun pesawat bisa mengudara ke seluruh penjuru dunia, namun pesawat tidak akan bisa terbang jika tidak didorong terlebih dahulu oleh mobil kecil. "Jangan dilihat kecilnya mobil itu, tapi lihatlah tugas yang dijalankannya," tambahnya.

Karenanya Imam meminta agar semua SDM yang ada di Pusdiklat untuk bahu-membahu bekerja sama menjalankan tugasnya masing-masing. Menurutnya, kualitas dan keberhasilan pelatihan tidak hanya ditentukan kualitas yang ada di dalam pelatihan saja, tapi juga yang ada di luar pelatihan.

"Meskipun pelatihannya bagus, pengajarnya hebat, dan fasilitasnya modern, tapi kalau tempatnya kumuh, tukang sapunya tidak melaksanakan tugasnya, pelatihan itu tidak akan dinilai bagus," ujar Kapusdiklat menutup arahannya.

Acara pengembangan kapasitas kinerja tenaga pelatihan tahun 2022 ini diikuti 94 peserta, terdiri dari para pejabat struktural, JFT, widyaiswara, dan pelaksana. []

Rina/diad

Penulis: Rina
Editor: Dewindah
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI