Humas Harus Pro-aktif Memublikasikan Kegiatan

1 Agt 2023
Humas Harus Pro-aktif Memublikasikan  Kegiatan
Kaban Suyitno saat rapat pimpinan yang digelar Badan Litbang dan Diklat di Jakarta, Senin (31/7/2023).

Jakarta (Balitbang Diklat)---Kepala Badan (Kaban) Litbang dan Diklat (Balitbang Diklat) Kementerian Agama, Prof. Suyitno, mengingatkan pentingnya pro-aktif dalam memublikasikan suatu kegiatan. “Mulai hari ini kita membiasakan diri untuk tidak terlalu pasif dalam mengekspos pemberitaan kita,” ujarnya.

Hal tersebut disampaikan Kaban Suyitno saat rapat pimpinan yang digelar Badan Litbang dan Diklat di Jakarta, Senin (31/7/2023).

Lebih lanjut, Kaban menekankan bahwa kehumasan harus memperhatikan tiga hal dalam pembuatan berita, yaitu angle berita, dokumentasi foto, dan modifikasi berita. Kehumasan juga diharapkan mampu mengeksplorasi lebih dalam mengenai hal-hal menarik yang dimiliki Pusdiklat sebagai bahan pemberitaan.

“Pusdiklat itu memiliki banyak hal yang menarik. Tidak hanya capaian kerja, tapi juga varian-varian Diklat. Hal itu yang ingin publik tahu, seberapa manfaatnya kita bagi mereka dan itu adalah hal yang harus kita beritakan. Bukan hanya dari kita untuk kita, tapi juga dari kita untuk orang lain,” kata Guru Besar UIN Raden Fatah Palembang ini.

Pada kesempatan ini, Kaban juga menyinggung soal serapan anggaran. Menurutnya, Balitbang Diklat masih memiliki harapan untuk menaikkan angka persentase serapan anggaran hingga mencapai target yang ditentukan.

“Saya mengharapkan ada upaya dari semua yang ada di kita, yang memungkinkan kita masih bisa melakukan upgrade dari anggaran yang ada. Saya juga berharap Bagian Keuangan memungkinkan meng-upgrade kegiatan yang belum tereksekusi dan berhenti. Dengan begitu, saya rasa masih bisa menaikkan serapan anggaran kita,” harap Kaban.

“Hal paling penting lainnya yang harus diperhatikan ialah bukan seberapa besar serapan yang diperoleh melainkan tersampainya serapan anggaran 70% per eselon,” pungkasnya. (Nova/bas/Barjah)

Penulis: Nova Agung
Editor: Abas/Barjah
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI