Indeks Kepuasaan Layanan Jemaah Haji Tinggi, BRIN: Ini Bisa Dipertanggungjawabkan secara Ilmiah
Jakarta (Balitbang Diklat)---Kepala Pusat Riset Agama dan Kepercayaan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Aji Sofanuddin mengapresiasi Kemenag yang telah sukses menyelenggaraan ibadah haji. Hal tersebut dibuktikan melalui hasil survei haji 2024 yang telah dirilis oleh BPS dengan angka kepuasan layanan 88,20.
“Angka 88,20 masuk kategori sangat memuaskan. Ini prestasi yang luar biasa bagi Kemenag,” ungkapnya di sela-sela Dialog Publik dan Rilis Survei BPS Kepuasan Jemaah Haji Tahun 2024, Jumat (20/9/2024).
“Secara pribadi, Aji melihat bahwa prosedur survei yang dilakukan oleh BPS sudah memenuhi kaidah-kaidah riset. Menurutnya, BPS telah melalui beberapa tahapan yang secara ilmiah dapat dipertanggungjawabkan.
“BPS telah melaksanakan tahapan survei sesuai kaidah riset, sehingga data yang diperoleh bukanlah data abal-abal. Tetapi benar-benar hasil dari serangkaian kegiatan yang dilakukan secara ilmiah,” katanya.
Terakhir, Aji mengatakan Kemenag harus mengakui ada sedikit riak-riak kecil, tetapi itu tidak menghilangkan keseluruhan penyelenggaraan haji yang sukses. “Misalnya, jika ada satu atau dua tenda yang kurang baik di antara 3.900 tenda, itu tentu sesuatu yang wajar. Hal tersebut bukan menjadi tolok ukur kinerja petugas haji yang buruk, pungkasnya.
(Dewi Indah Ayu D)