Kabalitbangdiklat Ingatkan Pentingnya Peran Pegawai Fungsional

20 Mei 2013
Kabalitbangdiklat Ingatkan Pentingnya Peran Pegawai Fungsional

Jakarta (20 Mei 2015). Diklat merupakan sarana mencetak pegawai Kementerian Agama yang professional pada bidangnya. Itulah sebabnya setiap pegawai yang akan mengampu jabatan fungsional,  disyaratkan untuk mengikuti diklat. Tidak hanya itu, para pegawai yang sudah menduduki jabatan fungsional tertentu-pun diharuskan mengikuti diklat secara berkala.

Dalam rangka peningkatan kompetensi pegawai fungsional, Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan di tahun ini menyelenggarakan berbagai diklat. Empat kegiatan diklat diantaranya diselenggarakan pada bulan Mei 2015. Beberapa diklat tersebut adalah Diklat Calon Penghulu, Diklat Teknis Substantif Peningkatan Kompetensi Penggerak Kerukunan Umat Beragama Angkatan I, Diklat Teknis Substantif Peningkatan Kompetensi Pembina Takmir Masjid, dan Diklat Teknis Substantif Peningkatan Kompetensi Pembina Keluarga Sakinah.

Keempat diklat dibuka secara bersamaan pada hari Senin (19/5), bertempat di Aula Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan, Ciputat. Kepala Badan Litbang dan Diklat, Abd. Rahman Mas’ud hadir memberikan pengarahan serta membuka secara resmi diklat yang rencananya berlangsung selama 10 hari.

Saat memberikan arahan, Mas’ud menyampaikan betapa pentingnya peranan tenaga fungsional. Ia menjelaskan betapa pentingnya peran penghulu bagi kehidupan bermasyarakat. Penghulu, bagaimanapun juga memiliki peran yang besar dalam pembentukan keluarga. "Adanya keluarga-keluarga ini pun karena peran Penghulu," ujarnya.

Tugas mulia juga diemban oleh takmir masjid. Ditengah arus modernitas dan kemajuan teknologi, Mas’ud berharap eksistensi takmir masjid semakin meningkat. "Tugas takmir masjid jangan mengalami kemunduran dengan berbagai fasilitas dan kemajuan budaya bangsa," tegasnya. []

ags/viks/rin/ags

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI