Perpus Kemenag Jajaki Kerja Sama dengan Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta

15 Jul 2023
Perpus Kemenag Jajaki Kerja Sama dengan Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta
Perpus Kemenag Jajaki Kerja Sama dengan Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta, di Ciputat, Jumat (14/7/2023).

Tangerang Selatan (Balitbang Diklat)---Perpustakaan Balitbang Diklat Kementerian Agama menjajaki kerja sama dengan Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Penjajakan kerja sama itu mengemuka di sela gelaran pameran produk akademik yang dihelat di kampus tersebut.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta, Eva Nugraha, saat mengunjungi stan pameran mencetuskan ide kerja sama antara pihaknya dengan Perpus Kemenag RI.

"Saya melihat produk akademik yang dimiliki Perpus Kemenag sangat relevan dengan kebutuhan mahasiswa Ushuluddin," ujar Eva di Ciputat, Jumat (14/7/2023).

"Pertanyaan kemudian, apakah produk-produk tersebut dapat diakses untuk umum. Jika iya, bagaimana cara kami bisa mengaksesnya untuk misal menunjang percepatan penyusunan skripsi mahasiswa," sambungnya.

Ketua tim Perpustakaan Kemenag RI, Hariyah, mengatakan seluruh buku dan produk akademik yang dimilikinya Perpus Kemenag bisa diakses publik.

"Silakan diakses melalui Mora Digilib (Ministry of Religious Affairs Digital Library) atau perpustakaan digital Kemenag RI, merupakan aplikasi baru untuk mengakses buku-buku di perpus kami," ujarnya.

Magister jebolan UI ini menyambut baik rencana kerja sama yang ditawarkan oleh Fakultas Ushuluddin kepada Perpus Kemenag. Semakin banyak kerja sama, harapannya berbanding lurus dengan seringnya kunjungan ke Mora Digilib.

Dalam kesempatan itu, Eva Nugraha menegaskan pihaknya sangat berharap kerja sama tersebut bisa direalisasikan dalam waktu dekat.

"Saya bersemangat dan berkomitmen untuk terselenggaranya kerja sama ini. Tidak harus kerja sama event besar, penting jalan dulu apa yang bisa kita kerja samakan," ungkapnya.

Menurut dia, kerja sama bisa dimulai dengan hal-hal kecil semacam pengenalan lembaga dan pengayaan pengetahuan tentang perpustakaan Kemenag dan tradisi literasi dalam kerangka moderasi beragama.

"Jadi nggak usah penandatanganan secara resmi tetapi setelah itu kita tidak ngapa-ngapain. Terpenting lebih kepada action-nya agar para mahasiswa dan civitas akademika Fakultas Ushuluddin bisa mengakses apa saja hasil penelitian dan pengembangan yang dimiliki oleh Balitbang Diklat selama ini," tuturnya.

Pameran produk akademik Perpustakaan Kemenag RI ini diagendakan selama dua hari, Kamis-Jumat, 13-14 Juli 2023, di Perpustakaan Utama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta di bilangan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.

(Ova/diad)

Penulis: Ali Musthofa Asrori
Editor: Dewi Indah Ayu
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI