Arsiparis Balitbang Diklat Sempurnakan Tata Kelola Lewat Verifikasi Lapangan dan Pengawasan ANRI

12 Jun 2024
Arsiparis Balitbang Diklat Sempurnakan Tata Kelola Lewat Verifikasi Lapangan dan Pengawasan ANRI
Kunjungan kegiatan Verifikasi Lapangan dan Pengawasan Kearsipan Tahun 2024 oleh tim pengawas Arsiparis Nasional Republik Indonesia (ANRI) di Balitbang Diklat, Rabu (12/6/2024).

Jakarta (Balitbang Diklat)---Tim Arsiparis Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama menerima kunjungan kegiatan Verifikasi Lapangan dan Pengawasan Kearsipan Tahun 2024. Kegiatan pengawasan tersebut dilakukan oleh tim pengawas Arsiparis Nasional Republik Indonesia (ANRI) serta didampingi Koordinator Kearsipan dan Persuratan Arsiparis Madya Biro Umum Kemenag RI Ahmad Maulana.

 

Yuanita, salah satu tim pengawas kearsipan ANRI, mengatakan kegiatan pengawasan dan verifikasi kearsipan di Balitbang Diklat berfokus pada pengelolaan arsip inaktif hingga central file. Menurutnya, kegiatan ini untuk memastikan bagaimana pengelolaan arsip aktif agar sesuai dengan ketentuan yang ada.

 

"Proses pengawasan mengawal supaya penyelenggaraan kearsipan sesuai dengan ketentuan Sehingga pada akhirnya arsip itu akan tertata dari masa penciptaan, mengalir menyusut, sampai nanti akan menjadi arsip permanen atau statis yang mewakili fungsi dari Kementerian Agama itu sendiri,” ucap Yuanita di Gedung Kemenag RI, Jakarta.

 

Pengawalan kearsipan, lanjut Yuanita, memberikan rekaman yang jelas keberadaan Kementerian Agama dari masa ke masa melalui Balitbang Diklat. "Itu yang ingin kami lakukan, sehingga puzzle Kementerian Agama dari sisi Balitbang terwakili bentuknya,” ujar Yuanita, Rabu (12/6/2024).

 

Koordinator Kearsipan dan Persuratan Arsiparis Madya Biro Umum Kemenag RI Ahmad Maulana yang turut mendampingi mengatakan adanya kegiatan ini dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan tata kelola kearsipan, baik di pengelolaan arsip dinamis, statis, maupun pembinaan kearsipan.

 

 

"Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi dorongan untuk pimpinan di Balitbang Diklat dalam mendukung kinerja dan pemenuhan sarana kearsipan. Kami selalu siap mendorong serta mendampingi upaya peningkatan kearsipan di Balitbang Diklat agar terus sukses dan mendapat nilai yang maksimal,” pungkas Maulana. (Nova Agung Krismauf/bas/sri)

Penulis: Nova Agung Krismauf
Sumber: Nova
Editor: Abas dan Sri Hendriani
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI