Menteri Agama Menutup Rakernas 2018

31 Jan 2018
Menteri Agama Menutup Rakernas 2018

Jakarta (31 Januari 2018). Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama Tahun 2018 yang berlangsung pada tanggal 29-31 Januari 2018, bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, (31/1).

Dalam arahannya, Menteri Agama mengucapkan rasa syukur dan bahagia, karena Rakernas terlaksana dengan baik. “Tentu tidak sempurna. Namun, secara keseluruhan Rakernas ini telah menghasilkan dan membuahkan rumusan dan kesepakatan, yang mudah-mudahan akan mendukung peningkatan kinerja Kementerian Agama di tahun 2018 ini,” ungkapnya.

Selanjutnya, Menteri Agama mengatakan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, di Rakernas tahun ini ada yang baru. Rakernas tahun ini dipersiapkan cukup panjang. Tidak hanya rapat-rapat kecil, tapi juga ada rapat pimpinan untuk menyamakan persepsi terkait Rakernas.

Lebih jauh, Menteri Agama bersyukur karena tingkat kehadiran peserta pada Rakernas kali ini cukup baik. Menteri Agama percaya bahwa di balik kehadiran mereka ada komitmen dan keteguhan untuk meningkatkan kinerja Kementerian Agama tahun 2018 ini. Menteri Agama juga bersyukur karena proses Rakernas ini pendekatannya partisipatif.

Namun, yang terpenting dari itu semua, “adalah tindak lanjut hasil Rakernas, “ ujar Menteri Agama.

Acara penutupan ini dihadiri para pejabat Eselon I dan II Pusat, para pejabat Perguruan Tinggi Agama Negeri seluruh Indonesia, dan Kakanwil seluruh Indonesia. (bas/sri)

Editor:
Apakah informasi di atas cukup membantu?

TERKINI

OPINI